Kamis, 08 Maret 2012

Wands 1

2 of Wands mengindikasikan bahwa energi dan kekuatan adalah isu yang utama, anda atau mungkin seseorang sudah mempunyai kekuatan itu atau bahkan menginginkannya. Jika anda melihat kartu ini maka satu hal yang perlu anda lakukan adalah melihat baik baik tujuan dan aktifitas anda dan pastikan anda memakai pendekatan dan kekuatan yang bijaksana. Kartu ini berarti pula perlu adanya pendekatan ekstra dan perlu ide kreatif untuk mencapai tujuan anda. Tinggalkan cara cara lama, berpikirlah secara lebih kreatif. kartu ini juga berarti ada 2 pilihan yang harus anda pilih. ada dua cabang jalan yang satu membawa kepada kebaikan dan yang satu membawa kepada keburukan. namun berfikirlah sehingga anda tidak tersesat di persimpangan jalan ini.
Kartu ini mengajarkan untuk melihat sesuatu lebih jauh untuk mempertimbangkan segala sesuatunya.Anda dituntut untuk berjiwa seorang pemimpin.Bila anda bisa memandang lebih jauh maka anda diharapkan bisa membimbing anak buah anda. Sebagai seorang pimpinan anda juga dituntut agar bisa mencapai tujuan sebagai yang pertama digaris finish.Disamping itu anda juga diharapkan tetap menghidupkan jiwa petualangan anda, tentu saja dengan perhitungan yang matang sebelum melangkah kedepan. harapan dan penantian yang panjang yang kadang tanpa ujung. kesempatan yang akan datang dan jangan sampai terlewatkan
Kartu ini seringkali menggambarkan saat saat yang penuh dengan kegembiraan.Kartu ini juga symbol dari sebuah kejutan atau kegiatan kegiatan yang sifatnya spontan. Sifat lain yang muncul adalah kebebasan, kebebasan bisa mewujud dalam bentuk bentuk yang berbeda namun perasaannya akan tetap sama, yaitu perasaan untuk bebas menikmati hidup. jalan baru akan terbuka dan harapan akan kembali ada. perlu keberanian untuk membuka lembaran baru ini. pemecahan dari segala permaslahan yang anda hadapi akan segera hadir
Kartu ini mewakili saat saat dimana waktu seolah “menentang “ kita. Saat dimana segala sesuatunya tampak tidak bersahabat, baik alam, teman dan lingkungan. Anda mungkin akan menghadapi kompetisi berat .Anda mungkin merasa tidak dihiraukan atau dianggap ”underdog” dalam persaingan ini. Oleh karena itu cek semua elemen elemen yang mendukung anda dalam kompetisi ini. Bersikap hati hati serta sabar merupakan kunci dari kesuksesan anda. pergolakan batin juga pergolakan dalam lingkungan anda baik itu dalam urusan keluarga atau rumah tangga dan akan sangat menyita waktu anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar